Tema : “ Penguatan Peran Keluarga dalam Pendidikan Anak”
Prosedur Lomba
- Peserta mengirimkan tulisan yang telah dimuat dimuat di media kepada Panitia Seleksi berupa : a. Scan/foto tulisan yang telah dimuat di media (file harus dapat terbaca jells) atau hardcopy tulisan yang telah dimuat di media. b. Salinan/scan kartu idntitas (Kartu Pers/KTP/SIM), dan nomor telepon.
- Tulisan diterima Panitia paling lambat tanggal 7 Juli 2016 melalui alamat email : lombajurnalistik.keluarga@kemendikbud.go.id atau hardcopy tulisan kepada Panitia Lomba Jurnalistik, Subdit Kemitraan, Direktorat Pembinaan Pendidikan Keluarga, Gedung C lantai 13, Jl. Jenderal Sudirman, Senayan Jakarta.
- Cantumkan kategori tulisan dengan huruf KAPITAL dalam subjek email atau amplop surat, diikuti nama lengkap – nama media yang memuat tulisan – tanggal tulisan dimuat. (contoh: BERITA Arif Budiman TEMPO 4 Maret 2016, FEATURE Doni Setiawan KOMPAS 20 Maret 2016, OPINI Dona Wiyata PIKIRAN RAKYAT 20 April 2016)
- Bagi peserta yang mengirim softcopy tulisan via email, apabila terpilih sebagai pemenang, wajib menunjukkan tulisan asli yang telah dimuat di media.
- Pemenang akan diumumkan pada bulan Juli 2016 melalui laman sahabatkeluarga.kemendikbud.go.id atau pada Kegiatan Gebyar Pendidikan Keluarga.
Ketentuan Umum
- Lomba dibagi menjadi 3 kategori, yakni FEATURE, OPINI, dan BERITA
- Tulisan harus sesuai dengan tema “Penguatan Peran Keluarga dalam Pendidikan Anak”
- Tulisan asli, bukan plagiat
- Tulisan actual, bernilai, inovatif, dan bermanfaat.
- Tulisan belum pernah/sedang diikutsertakan dalam lomba/kompetisi jurnalistik lain.
- Tulisan diterbitkan di media pada periode 1 Maret 2016 – 30 Juni 2016.
- Khusus untuk FEATURE, panjang tulisan maksimal 1.200 kata
- Lomba dapat diikuti oleh jurnalis media cetak maupun media berita online/portal berita, serta masyarakat umum (guru, pakar, akademisi, penggiat pendidikan, mahasiswa, dll)
- Setiap peserta dapat mengirimkan tulisan sebanyak-banyaknya.
- Lomba tidak dapat diikuti oleh PNS Kemendikbud
Hadiah:
Kategori FEATURE
- Pemenang I : Rp. 15.000.000
- Pemenang II : Rp. 12.000.000
- Pemenang III : Rp. 10.000.000
- Pemenang Harapan : 8 orang @ Rp. 4.000.000
Kategori OPINI
- Pemenang I : Rp. 15.000.000
- Pemenang II : Rp. 12.000.000
- Pemenang III : Rp. 10.000.000
- Pemenang Harapan : 8 orang @ Rp. 4.000.000
Kategori BERITA
- Pemenang I : Rp. 8.000.000
- Pemenang II : Rp. 6.000.000
- Pemenang III : Rp. 4.000.000
- Pemenang Harapan : 8 orang @ Rp. 3.000.000
Catatan :
Pajak hadiah ditanggung pemenang sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Masing-masing pemenang juga akan mendapat piala dan sertifikat, yang akan diberikan pada kegiatan Gebyar Pendidikan Keluarga di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta.
Sumber :http://www.kemdikbud.go.id/main/blog/2016/02/lomba-jurnalistik-penguatan-peran-keluarga-dalam-pendidikan-anak
0 komentar:
Post a Comment